Senin, 03 Agustus 2020

PROJECT CARA MEMBUAT FONT DAN COLOR PADA JAVA NETBEANS

Assalam mualaikum..

Pada Kesempatan ini saya akan berbagi cara membuat aplikasi sederhana tentang bagaimana cara membuat Font dan Color pada aplikasi java netbeans.


  • Pertama - tama kita harus menyiapkan aplikasi yang akan digunakan untuk membuat aplikasi tersebut. disini saya menggunakan netbeans 8.2
  • Selanjutnya Kita akan membuat Project baru, Untuk Membuat Project baru caranya adalah dengan cara Klik Menu - File Lalu New Project  atau Tekan Ctrl+Shift+N.
  • Lalu Pilih java - Java Application. Lalu Next Untuk Melanjutkan
  • Pada Jendela New Java Application isi project name sesuai dengan project yang akan dibuat disini namanya kita isi dengan nama aplikasi_sederhana dan jangan lupa centang pada check box "Create Main Class" Kemudian Finish.
  • Jika sudah maka akan terbentuk 1 project java, Kemudian didalan project java ini kita tambahkan form dengan cara klik kanan pada project - new - jframe form
  • ini nama class name dengan nama latihan lalu klik finish
  • maka akan muncul jendela tampilan untuk mendesign aplikasi


Selasa, 05 Februari 2019

Skill Dasar yang Harus Dimiliki Mahasiswa Teknik Informatika

Beberapa tahun terakhir jurusan Teknik Informatika menjadi salah satu jurusan terfavorit banyak orang. Atas dasar cerahnya jaminan karier di masa depan, Teknik Informatika berhasil membuat banyak orang berlomba-lomba mempelajari ilmu tentang komputer dan bahasa pemograman ini.

Langsung saja disini saya akan menjelaskan tentang skill dasar yang harus dimiliki mahasiswa teknik informatika :

1.Logika (logic)

Dalam jurusan ini logika sangat penting karena dalam merencanakan sebuah program yang sistematis memerlukan kemampuan dalam pengusaan logika atau pola pikir yang sistematis, Dengan berbekal kemampuan ini dijamin kalian akan mudah mengerti dan mengikuti pelajaran yang ada. 
2.Kreatif
dalam jurusan Teknik informatika bukan hanya tentang koding dan bahasa pemrograman lho,kreatif juga diperlukan untuk bisa merancang sebuah program yang membutuhkan tampilan yang menarik biasanya ada dalam matakuliah visual programing. Kalau kamu beruntung dengan memiliki kemampuan logika dan kreativitas yang bagus, maka kamu akan sangat terbantu selama proses kuliah berlangsung.
3.Teliti
Setelah kita mempunyai skill logika dan merancang tampilan untuk menjadi semenarik mungkin, kita juga dituntut untuk teliti dalam mengerjakan sebuah project, sebab kamu akan dihadapkan dengan rentetan kode dalam berbagai bahasa pemrogramman.jika kita jeli / teliti dalam megerjakan soure code dalam bahasa pemrogramaan insyaallah semuanya akan berjalan dengan lancar dan program dapat dijalankan tanpa adanya error / debbug.
4.Tekun
Nah, hal ini masih berhubungan dengan poin sebelumnya. Setelah kamu menulis dengan cermat dan hati-hati pasti sesekali kamu tidak sengaja melakukan kesalahan.
Dari sekian banyak kode yang ada kamu harus mau berjuang untuk mencari dimana letak kesalahan dari program tersebut. Sebaiknya kamu latihan bersabar dan tidak mudah menyerah ya kalau mengambil jurusan ini di dunia perkuliahan.
5.Kerjasama Tim
Hal terakhir yang akan sangat membantu proses belajar kalian saat berada di jurusan ini adalah kemampuan dalam bersosialisasi dan menjalin kerja sama. Sebab biasanya suatu project akan dibagi kepada beberapa orang dalam satu tim. Nah untuk bisa menyelesaikan itu semua kamu harus bisa mengetahui bagaimana karakter anggota tim, agar nantinya bisa saling membantu dan mengisi kekurangan satu sama lain. 
BTW, sesuatu yang indah memang gak akan didapatkan secara instan dan mudah. Pasti ada suka duka dan pengorbanan untuk mendapatkannya.
Nah Setelah dijelaskan coba anda terapkan skill dasar ini karena hal ini penting jika anda memilik jurusan informatika.
Tetaplah semangat belajar yh :D

Jumat, 01 Februari 2019

Sejarah Perkembangan komputer dan Teknik Informatika

Assalam mualaikum..
Pada Kesempatan ini  saya akan membahas tentang Sebuah Sejarah Perkembangan komputer dan Teknik Informatika.

Apa itu Teknik Informatika ?

Teknik Informatika Merupakan Disiplin ilmu yang menginduk kepada Ilmu Komputer, Yang pada dasarnya Merupakan Kumpulan disiplin ilmu dan teknik yang secara khusus menangani masalah transformasi atau pengolahan fakta fakta simbolik (data) dengan memanfaatkan seoptimal mungkin Teknologi komputer.

Sejarah Teknologi Komputer

Komputer Generasi Pertama (1946-1959)

Komputer generasi pertama mulai dikembangkan ketika masa berlangsungnya Perang Dunia II. Dilatar belakangi oleh negara-negara yang terlibat perang dunia ingin mengembangkan komputer untuk mencari tahu potensi yang dimiliki komputer untuk digunakan sebagai alat pendukung perang. Komputer pada generasi ini dirancang dengan menggunakan tabung vakum yang besar.


Salah Satu komputer masa generasi pertama yang terkenal adalah Electronic Numerical Integrator and Computer (ENIAC) yang terdiri dari 18.000 tabung vakum, 70.000 resistor dan 5 juta titik solder dan mengkonsumsi daya listrik yang sangat besar. ENIAC merupakan komputer serbaguna (general purpose computer) yang bekerja 1000 kali lebih cepat dibandingkan Mark 1. Tampilan fisik komputer generasi pertama ini sangat besar dan hargnya sangat mahal dan merupakan suatu ikon dari perkembangan komputer.

Komputer Generasi Kedua (1959-1964)

Komputer generasi kedua mengalami perkembangan yang sangat drastis. Karena pada generasi ini sudah mulai ditemukannya transistor yang merupakan komponen elektronik yang berfungsi sebagai penguat, pemotong dan pembagi arus listrik. Pada generasi ini ukuran komputer sudah mulai mengecil daripada generasi pertama.


Stretch dan IBM 1401 adalah contoh komputer generasi kedua yang sudah menggunakan transistor yang memiliki keunggulan lebih kecil ukurannya, lebih cepat kerjanya dan lebih hemat energi daripada komputer generasi pertama.

Komputer Generasi Ketiga (1964-1970)

Komputer generasi ketiga terus mengalami perubahan dan pada generasi ini ditemukan pengemangan sirkuit terpadu (integrated circuit - IC). Penggunaan IC kemudian menjadi landasan bagi digunakannya sistem operasi pada komputer generasi ini yang memungkinkan mesin untuk menjalankan berbagai program yang berbeda secara serentak dengan sebuah program utama yang memonitor dan mengkoordinasi memori komputer.


Komputer di generasi ini mengalami peningkatan dar segi kecepatan, kapasitas memori dan lebih hemat listrik serta harga yang mulai terjangkau.

Komputer Generasi Keempat (1970-sekarang)

Komputer generasi keempat dari segi ukuran menjadi semakin kecil dikarenakan seluruh komponen-komponen komputer dapat diletakkan dalam sebuah chip yang kecil. Pada generasi ini penggunaan komputer sudah mulai banyak untuk keperluan di berbagai bidang. Pada awal tahun 1970 lahirlah pengembangan sistem komputasi, yaitu penggunaan LSI (Large Scale Integration) yang menggabungkan komponen IC yang banyak menjadi satu chip. Setelah LSI kemudian di kembangkan lagi menjadi VLSI (Very Large Scale Integration). Kemduian dikembangkan lagi menjadi ULSI (Ultra Large Scale Integration).


Chip Intel 4004 buatan tahun 1971 adalah satu chip yang mampu memuat seluruh komponen dari sebuah komputer, baik dari CPU, memori dan Input.Output.

Fungsi Komputer

Dengan adanya komputer, banyak orang sekarang yang menggunakan komputer. Berikut adalah fungsi komputer bagi kita :
  1. Sebagai sarana untuk komunikasi.
  2. Sebagai alat pendidikan,
  3. Sebagai sarana dalam mempermudah dunia kerja.
  4. Sebagai sarana informasi.
  5. Sebagai sarana usaha.
  6. Sebagai sarana kesehatan.
  7. Sebagai sarana keamanan.

Perkembangan Interaksi Pengguna

Perkembangan interaksi pengguna dimulai dengan berpusat pada fungsi/proses (function process centered), tidak banyak menggunakan grafis, dan berkembangnya pada segi hardware. Sedangkan perkembangan interaksi pengguna masa sekarang adalah berpusat pada pengguna (user centered), banyak menggunakan grafis, perkembangannya dari segi hardware maupun software, dan teknologinya ditujukan pada natural feel dan motion capute dan touch screen.

Prediksi untuk interaksi pengguna di masa mendatang, secara prinsip ciri-ciri komputer masa mendatang adalah lebih canggih dan lebih murah dan juga memiliki banyak kemampuan. Diantaranya adalah melihat, mendengar, berbicara, dan berpikir serta mampu membuat kesimpulan seperti manusia. Ini berarti komputer memiliki kecerdasan buatan yang mendekati kemampuan dan perilaku manusia. Kelebihan lainnya lagi adalah kecerdasan untuk memprediksi sebuah kejadian yang akan terjadi, bisa berkomunikasi langsung dengan manusia, dan bentuknya pun semakin kecil.

Dampak Sosial Perkembangan Komputer

Dampak Positif

Dengan adanya perkembangan komputer, banyak pengaruh yang dirasakan bagi manusia adalah meningkatnya kemudahan untuk mendapatkan informasi dan memudahkan kelangsungan hidup manusia. Kemudian memberikan efisiensi dalam berbagai bidang khususnya dalam waktu, tenaga kerja dan biaya.

Dampak Negatif

  1. Pada masyarakat akan menimbulkan sifat antisosial dimana orang yang sudah terjerumus sifat tersebut akan memiliki sifat sosial yang rendah dan tidak peduli dengan apa yang terjadi di sekitar lingungannya. Selain itu, akan menimbulkan sifat adiktif atau ketergantungan dengan komputer. Hal ini menyebabkan orang yang terjerumusnya akan selalu fokus kepada komputer daripada urusan hal lain.
  2. Pada lingkup pendidikan akan menyebabkan malas belajar dan mengerjakan tugas karena terlalu asik dengan komputer. Kemudian akan merubah kualitas tulisan tangan dikarenakan terlalu sering mengetik di keyboard daripada menulis di buku.
  3. Pada lingkup hukum akan menimbulkan Violence and Gore (Kekejaman dan kesadisan) serta pornografi yang sering muncul di komputer ketika mengakses internet.
  4. Pada lingkup ekonomi akan menimbulkan kurangnya dibutuhkannya tenaga manusia karena sudah tergantikan oleh komputer yang bisa bekerja tanpa henti.
  5. Pada lingkup kesehatan akan menimbulkan nyeri otot atau saraf karena terlalu lama mengoperasikan komputer dengan posisi yang salah dan tanpa adanya istirahat.

Pertanyaan yang sering ditanyakan untuk jurusan Teknik informatika

Assalam mualaikum..
Pada Kesempatan ini  saya akan membahas tentang pertanyaan yang sering muncul dalam memilih sebuah jurusan khususnya untuk jurusan teknik informatika.
jika anda ingin memilih jurusan pasti ada banyak pertanyaan didalam benak anda sekalian
disini penulis merangkum macam - macam pertanyaannya :

Beberapa pertanyaan itu diantaranya adalah :
  1. Apa yang dimaksud dengan informatika?
  2. Mengapa informatika dikatakan bisa mempermudahkan kehidupan manusia?
  3. Ilmu apa yang menjadi inti dari informatika?
  4. Jadi inti dari Informatika itu apa?
  5. Apa sih tanggung jawab seorang ahli Informatika?
  6. Trus, apa tugas utamanya?
  7. Apa sih contoh dari manfaat informatika di dunia nyata?
  8. Bidang apa saja yang akan dipelajari dalam teknik informatika?
  9. Gimana gambaran untuk bidang pemprograman web?
  10. Gimana sih gambaran untuk bidang sistem informasi?
  11. Dalam informatka ada istilah kecerdasan buatan. Apa kecerdasaan buatan itu?
  12. Apa yang ditekankan dalam jaringan komputer dan telekomunikasi?
  13. Apa manfaat mempelajari jaringan komputer dan telekomunikasi?
PEMBAHASAN DAN JAWABAN

Dari daftar pertanyaan pada BAB I tentang Teknik Informatika maka ditemukan beberapa jawaban yang diambil dari berbagai sumber diantaranya :

1.    Apa yang dimaksud dengan informatika?

Informatika adalah suatu ilmu yang mempelajari komputer dan pemanfaatannya untuk mempermudah kehidupan manusia.

2.    Mengapa informatika dikatakan bisa mempermudahkan kehidupan manusia?

Karena informatika menggunakan software (perangkat lunak), hardware (perangkat keras), dan brainware (penggunaannya). Untuk memecahkan suatu masalah, maka penggunaannya dapat difokuskan pada satu, dua, ataupun ketiga faktor yang ada di atas. Masalah yang dimaksud disini adalah masalah yang apabila dipecahkan dengan pendekatan informatika akan memudahkan kehidupan manusia.

3.    Dari mana asal kata informatika?

Informatika berasal dari dua kata, yaitu informasi dan matematika. Mengapa infomasi dan matematika? Karena matematika digunakan untuk mengolah informasi, sehingga infomasi tersebut berguna untuk manusia.

4.    Ilmu apa yang menjadi inti dari informatika?

Inti dari informatika adalah algoritma. Begitu pentingnya algoritma dalam informatika, maka ahli algoritma bisa dikatakan sebagai orang yang telah menguasai informatika, dan sebaliknya bagi orang yang tidak menguasai algoritma berarti belum bisa dikatakan sudah menguasai informatika. Meskipun algoritma adalah dasar dari informatika, tetapi untuk mempelajari ilmu selanjutnya, algoritma akan sangat berperan didalamnya.


5.    Jadi inti dari Informatika itu algoritma yah!? Algoritma itu apa sih?

Algoritma ialah suatu prosedur langkah-langkah logis untuk memecahkan masalah sistematis dalam suatu jumlah langkah-langkah yang terhingga. Algoritma sering meliputi pengulangan langkah-langkah dasar operasi yang sama. Contohnya, orang yang menggunakan telepon umum. Untuk menggunakan telepon umum tersebut, maka orang harus mengikuti langkah-langkah seperti ini :
(1)    angkat telepon
(2)    masukkan koin
(3)    tekan nomor yang akan dihubungi
(4)    bicara
(5)    letakkan gagang telepon
Itu adalah salah satu contoh langkah-langkah sederhana yang disebut dengan algoritma. Langkah-langkah tersebut hanya dasar dan dapat dikembangkan terus karena keadaan yang lain-lain, contohnya apabila orang yang menggunakan telepon dua koin, maka langkah-langkahnya pun akan berbeda dengan yang diatas.

6.    Apa sih tanggung jawab seorang ahli Informatika?

Tanggung jawab dari seorang ahli informatika adalah memecahkan masalah yang terjadi secara efektif dan efisien, sehingga dapat menghemat sumber daya.

7.    Trus, apa tugas utamanya?

Tugas utamanya adalah membangun sebuah sistem perangkat lunak maupun perangkat keras yang mampu meningkatkan kinerja maupun meminimalisir masalah-masalah yang terjadi. Dalam hal ini disebutkan menimimalisir karena menghilangkan suatu masalah secara total adalah sesuatu yang mustahil, maka hanya dapat diminimalisir.

8.    Apa sih contoh dari manfaat informatika di dunia nyata?

Setelah menjadi ahli informatika kita akan dihadapkan pada permasalahan-permasalahan yang menantang dan menarik untuk dipecahkan. Misalnya, perusahaan yang mempunyai banyak kantor cabang tentu saja dalam berkomunikasi antar cabang menjadi sangat sulit apabila antar cabang tersebut tidak saling on-line. Apalagi, apabila perusahaan tersebut masih paper-based atau segala sesuatunya dikerjakan dengan menggunakan kertas. Untuk surat-menyurat saja diperlukan kurir, hal ini tentu saja sangat merepotkan dan memakan waktu dan biaya yang besar, Dengan bantuan ahli informatika, maka hal ini dapat dipecahkan dengan membangun jaringan telekomunikasi antar cabang. Misalnya, berkirim surat tidak harus menggunakan kurir, akan tetapi bisa dengan menggunakan email. Demikian pula dengan kondisi masing-masing kantor cabang akan dapat dimonitor secara terus-menerus dan kontinu.

9.    Bidang apa saja yang akan dipelajari dalam teknik informatika?

Pemprograman web, sistem informasi, kecerdasan buatan (artificial intellegent), jaringan komputer, dan telekomunikasi.

10.    Gimana gambaran untuk bidang pemprograman web?

Bidang ini menitikberatkan pada pembuatan web dan perawatannya. Biasanya orang yang menguasai atau ahli dalam pemprograman web disebut dengan web master. Web master mempunyai tanggung jawab sekaligus hal yang akan dipelajari dalam pemprograman web, yaitu mendesain sebuah situs yang nyaman dikunjungi, memudahkan dalam pencarian informasi di dalamnya, dan memberikan manfaat di dalamnya.

11.    Gimana sih gambaran untuk bidang sistem informasi?

Bidang ini menitikberatkan pada pembuatan sebuah sistem informasi yang dapat memudahkan pengguna sekaligus meningkatkan efisiensi, efektifitas, dan kinerja pengguna pada tingkatan individual dan perusahaan pada tingkat yang lebih tinggi. Sistem informasi yang berbasis komputer mempunyai tugas menggantikan perkejaan yang apabila dilakukan secara manual dapat memakan waktu yang lama dan mempunyai tingkat kesalahan yang tinggi. Sistem informasi juga digunakan untuk menggantikan pekerjaan-pekerjaan yang biasanya masih berbasis pena dan kertas agar dapat menghemat tempat penyimpanan sekaligus biaya yang akan dikeluarkan dapat ditekan seminimal mungkin. Orang yang ahli dalam sistem informasi disebut sistem analisis.

12.    Dalam informatka ada istilah kecerdasan buatan. Apa kecerdasaan buatan itu?

Kecerdasaan buatan pada intinya adalah mengembangkan suatu komputer, sehingga dapat berpikir dan memecahkan masalah sesuai dengan pikiran manusia. Kecerdasaan buatan lebih mengarah pada riset pendidikan karena berkutat pada tataran teoritis dan mungkin masih mahal untuk diterapkan pada kehidupan sehari-hari. Contohnya, pembuatan sebuah komputer berukuran mikro yang dapat dimasukkan ke dalam tubuh manusia.

13.    Apa yang ditekankan dalam jaringan komputer dan telekomunikasi?

Jaringan komputer dan telekomunikasi itu menekankan pada keamanan jaringan komputer dan juga telekomunikasi antar jaringan komputer.

14.    Apa manfaat mempelajari jaringan komputer dan telekomunikasi?

Dengan mempelajarinya kamu diharapkan dapat membangun jaringan antar komputer, sehingga memudahkan komunikasi antarpengguna sekaligus mengamankan jaringan tersebut agar tidak bisa dimasuki oleh orang yang tidak berwenang.

yang akan terjadi pada karir jika kita memilih jurusan Teknik informatika 

1.    Programmer

Pekerjaan dari Programmer adalah membuat program komputer. Sebagai programmer kamu bisa bekerja di bawah suatu perusahaan, sehingga kamu diharapkan untuk membuat program komputer bagi perusahaan tersebut atau kamu bisa membuat perusahaan software sendiri untuk dijual ke orang yang membutuhkannya. Karena orang yang mampu membuat program masih sedikit, kesempatan untuk bekerja dan memperoleh pendapatan yang besar sangat terbuka.

2.    Sistem Analis

Seorang Sistem Analis bertanggungjawab untuk mengkoordinasikan programmer-programmer dan memelihara sistem yang digunakan oleh perusahaan. Contoh dari sitem perusahaan adalah LAN (Local Area Network atau sistem on-line sebuah bank. Tanggung jawab seorang sistem analis lumayan besar karena apabila sistem yang digunakan oleh suatu perusahaan dowb, maka hal tersbut dapat merugikan perusahaan dan pelanggannya. Contohnya adalah online sebuah ATM Bank, apabila ATM tersebut down, maka hal tersebut bisa mengecewakan orang yang akan menggunakaannya untuk mengambil uang, sekaligus merugikan perusahaan tersebut.

3.    Web Designer

Apakah kamu mempunyai situs favorit? Mengapa kamu suka situs itu? Apakah karena tampilannya bagus dan tidak membosankan? Kalau iya, berarti web designer dari situs tersebut patut diacungi jempol. Memang tugas ari seorang web designer adalah untuk membuat desain atau tampilan dari sebuah situs. Tampilan dari sebuah situs adalah fist impression dari situs tersebut. Apabila warna, gambar, atau letaknya tidak menarik, maka bisa-bisa kita tidak mau masuk situs itu lagi, walaupun sebetulnya isi dari situs itu bagus. Saat ini, web designer diharapakan tidak hanya merancang tampilan web yang bagus, tetapi juga mampu mengintegrasikan database di dalam website yang dibuatnya.

4.    Bidang Lainnya


Sebagai lulusan teknik informatika, maka kamu juga bisa berkerja di perusahaan-perusahaan jasa telekomunikasi, perbankan, informasi, dan lain-lain. Selain berkerja di perusahaan, kamu bisa bekerja di Bursa Efek dan BPPT misalnya, atau kamu bisa menjadi konsultan atau dosen.

Yang Perlu diketahui
Perbedaan Fakultas Ilmu Komputer dengan Jurusan Teknik Informatika


Pada dasarnya, tidak ada perbedaan yang signifikan antara Fakultas Ilmu Komputer dengan Jurusan Teknik Informatika. Keduanya sama-sama mempelajari dasar-dasar dan fundamental dari perilaku komputer sampai ke taraf penerapannya dalam bentuk berbagai aplikasi. Kalaupun ada perbedaan, mungkin lebih kepada referensi yang diambil oleh fakultas atau jurusan tersebut. Ilmu Komputer sangat populer di Amerika dan Inggris. Sedangkan Eropa pada umumnya menggunakan istilah Informatics dan bukan Ilmu Komputer.

untuk kritik dan saran silahkan di kolom komen atau komentar terimakasih.